SEKITAR KITA
Longsor Jalur Trenggalek-Ponorogo Sebabkan Dua Mobil Tertimpa Pohon, Enam Orang Dilaporkan Luka
Memontum Trenggalek – Nasib apes dialami Mobil Mitsubishi Pajero Nopol AG 1307 YZ dan Daihatsu Granmax Nopol AB 8967 RB, yang melintas di jalur Trenggalek-Ponorogo, Kecamatan Tugu, Kabupaten Trenggalek, Minggu (26/02/2023) tadi. Akibat kejadian yang diawali musibah longsor itu, dua unit mobil ringsek karena tertimpa pohon tumbang.
Pohon tersebut, berukuran cukup besar hingga membuat bagian atas kedua mobil tersebut rusak parah. Bahkan, diinformasikan juga mengakibatkan enam penumpang mengalami luka.
Diperoleh informasi, kejadian itu bermula saat hujan deras yang terjadi di wilayah Kecamatan Tugu, Kabupaten Trenggalek. Saat itu, iring-iringan kendaraan melaju dari arah Ponorogo dengan tujuan Trenggalek. Namun saat tiba di TKP, tiba-tiba terjadi tanah longsor, yang disusul tumbangnya pohon.
Baca juga :
- Libatkan TAPD, Banggar DPRD Trenggalek Rapat Bahas Ranperda APBD 2025
- Gelar Rapat Kerja, Banggar DPRD Trenggalek Terima Laporan Pimpinan Komisi
- Komisi III DPRD Trenggalek Hearing Sikapi Jalan Rusak bersama Masyarakat
- Komisi II DPRD Trenggalek Dorong Pemkab Tingkatkan Dukungan Anggaran untuk Populasi Sapi Nggalekan
- Komisi II DPRD Trenggalek Evaluasi Kinerja OPD Mitra
Sontak, warga dan pengguna jalan, pun langsung memberikan pertolongan dan melaporkan kejadian ini ke petugas Polsek Tugu. Para korban yang mengalami luka, kemudian dievakuasi dibawa ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan pertolongan medis.
Kapolsek Tugu, AKP Anwar, saat dikonfirmasi membenarkan kejadian itu. Disampaikan, peristiwa terjadi di KM 17,5. Dari peristiwa, enam orang harus dilarikan ke RSUD dr Soedomo Trenggalek.
“Korban-korban luka masih perawatan di rumah sakit. Saat ini masih proses pendataan. Untuk kedua kendaraan masih proses evakuasi oleh petugas gabungan dan masyarakat” ujarnya. (mil/gie)
- Pemerintahan4 tahun
Pemohon Wajib Cantumkan Email dan Nomor Whatsapp
- Pemerintahan4 tahun
Nyadran Dam Bagong, Bentuk Rasa Syukur Masyarakat Trenggalek
- Hukum & Kriminal5 tahun
Cewek Penipu Modus Jualan Masker Via Online, Ditangkap Polres Trenggalek
- Hukum & Kriminal5 tahun
Kena PHP, Pemuda Trenggalek Ancam Sebar Screenshoot Foto Vulgar Video Call
- Pemerintahan5 tahun
Bupati Trenggalek : Bantuan Sosial Tunai akan Diberikan ke Masyarakat atau 100 Ribuan KK
- Hukum & Kriminal5 tahun
Dendam Lama, Bacok Tetangga Sendiri di Hutan Kampak Trenggalek
- Pemerintahan4 tahun
2 Pasien Sembuh, Trenggalek Tambah 2 Pasien Positif Covid-19
- Pemerintahan4 tahun
1 Sembuh, Trenggalek Tambah 4 Pasien Positif Covid-19