SEKITAR KITA
Pataka Jatim Jer Basuki Mawa Beya Diterima di Pendopo Trenggalek
Memontum Trenggalek – Setelah singgah di beberapa kabupaten dan kota, iring-iringan Kirab Pataka Jer Basuki Mawa Beya, akhirnya tiba di Trenggalek. Datang dari Kabupaten Tulungagung, prosesi penyambutan Kirab Pataka dilakukan dengan menggelar apel serah terima yang berlangsung di halaman Pendopo Manggala Praja Nugraha Trenggalek.
Rencananya, kirab lambang Provinsi Jawa Timur itu akan singgah sehari di Pendopo Manggala Praja Trenggalek, sebelum kemudian diberangkatkan ke Kabupaten Pacitan. Trenggalek sendiri, menerima tongkat estafet Pataka ini dari Kabupaten Tulungagung. Dijadwalkan, Pataka Jer Basuki Mawa Beya dikirab di 38 kabupaten dan kota di Jawa Timur dan akan kembali pada puncak peringatan Hari Jadi Provinsi Jatim 12 Oktober nanti.
Pataka sendiri, diterima langsung oleh Pjs Bupati Trenggalek, Dyah Wahyu Ermawati, dari Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Tulungagung. Kemudian, diserahkan kembali kepada Kepala Satuan Polisi Pamong Praja dan Kebakaran Kabupaten Trenggalek, Habib Solehudin, guna dikirab kembali ke Pacitan.
Baca juga :
Dalam amanatnya, Pjs Bupati Trenggalek menyebutkan bahwasannya Kirab Pataka ini merupakan rangkaian dari peringatan Hari Jadi ke-79 Provinsi Jawa Timur. “Dengan kirab ini, masyarakat sekaligus bisa mengenal Jer Basuki Mawa Beya yang merupakan lambang kebanggaan Provinsi Jawa Timur,” kata Dyah, Kamis (03/10/2024) tadi.
Selaras dengan tema ‘Sigap Pilkada Damai Jawa Timur Tahun 2024’ yang diusung pada peringatan HUT Jawa Timur tahun ini, Pjs Bupati Dyah melanjutkan bahwa Kirab Pataka semakin istimewa karena digelar bertepatan dengan rangkaian Pilkada. Sehingga, momentum ini bisa menjadi sarana pemerintah dalam menyerukan Pilkada damai.
Dengan Kirab Pataka ini, diharapkan jajaran terkait bisa bersinergi untuk menciptakan Pilkada yang aman, damai, sukses dan tidak ada halangan apa pun di Jawa Timur umumnya dan khususnya di Kabupaten Trenggalek. “Semoga Kirab Pataka ini mampu mengobarkan semangat Jatim bersatu. Sesuai dengan tema hari jadi kali ini, semoga Kirab Pataka ini mampu mengobarkan semangat Jatim Bersatu Untuk Maju,” ujar Pjs Bupati Trenggalek. (mil/gie)
- Pemerintahan4 tahun
Pemohon Wajib Cantumkan Email dan Nomor Whatsapp
- Pemerintahan4 tahun
Nyadran Dam Bagong, Bentuk Rasa Syukur Masyarakat Trenggalek
- Hukum & Kriminal5 tahun
Cewek Penipu Modus Jualan Masker Via Online, Ditangkap Polres Trenggalek
- Hukum & Kriminal5 tahun
Kena PHP, Pemuda Trenggalek Ancam Sebar Screenshoot Foto Vulgar Video Call
- Pemerintahan5 tahun
Bupati Trenggalek : Bantuan Sosial Tunai akan Diberikan ke Masyarakat atau 100 Ribuan KK
- Hukum & Kriminal5 tahun
Dendam Lama, Bacok Tetangga Sendiri di Hutan Kampak Trenggalek
- Pemerintahan4 tahun
2 Pasien Sembuh, Trenggalek Tambah 2 Pasien Positif Covid-19
- Pemerintahan4 tahun
1 Sembuh, Trenggalek Tambah 4 Pasien Positif Covid-19