SEKITAR KITA
Bupati Arifin Agendakan Tradisi Kupatan di Trenggalek Jadi Bagian Kalender Wisata
Memontum Trenggalek – Turut merayakan tradisi lebaran ketupat atau Kupatan, Bupati dan Wakil Bupati Trenggalek bersama jajaran Forkopimda silaturahmi ke sejumlah tokoh ulama di Kecamatan Durenan, Kabupaten Trenggalek. Salah satu yang menjadi jujugan, yakni ke Ponpes Babul Ulum, yang merupakan keturunan dari Kyai Abdul Masir atau Mbah Mesir.
Mbah Mesir sendiri, merupakan tokoh yang mengenalkan tradisi Kupatan kepada masyarakat sekitar pada waktu itu. Awalnya, tradisi ini hanya terbatas di lingkungan pondok untuk merayakan lebaran setelah menjalani enam hari Puasa Syawal usai Hari Raya Idul Fitri. Seiring waktu, tradisi Kupatan menyebar dan diikuti oleh warga masyarakat sekitar hingga saat ini.
Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin, berharap masyarakat terus istiqomah menjaga dan melestarikan tradisi tersebut. “Saya berharap tradisi ini bisa terus dilestarikan. Sehingga, kelak anak cucu kita bisa merasakan dan menikmatinya. Kita tahu, tradisi ini bukan tradisi sembarangan. Ada banyak sejarah di dalamnya,” ungkap Bupati Arifin, Sabtu (29/04/2023) tadi.
Baca juga :
- Banggar DPRD Trenggalek Raker bersama TAPD, Fokus APBD 2025 pada Peningkatan Infrastruktur
- Komisi III DPRD Trenggalek Dorong Peremajaan Pohon Tepi Jalan yang Bahayakan Pengguna Jalan
- Libatkan TAPD, Banggar DPRD Trenggalek Rapat Bahas Ranperda APBD 2025
- Gelar Rapat Kerja, Banggar DPRD Trenggalek Terima Laporan Pimpinan Komisi
- Komisi III DPRD Trenggalek Hearing Sikapi Jalan Rusak bersama Masyarakat
Bahkan, suami Novita Hardiny ini juga berencana menjadikan tradisi Kupatan sebagai salah satu agenda dalam kalender wisata Trenggalek. Bukan tanpa alasan, karena tradisi Kupatan telah menjadi magnet tidak hanya masyarakat Trenggalek namun juga luar daerah. Salah satunya, adalah Kirab Tumpeng Ketupat yang dilaksanakan pada malam hari sebelum tradisi Kupatan.
Tumpeng berisi ketupat yang diarak dari lingkungan Ponpes Babul Ulum, kemudian dibagi-bagikan kepada masyarakat. Tidak hanya warga sekitar, bahkan pengunjung dari luar pulau Jawa, pun juga ada yang turut hadir.
“Nanti kita akan jadikan kalender wisata, tadi salah satu zuriah, salah satu keluarga pondok juga menyampaikan. Kelihatannya kegiatan yang malam sebelum hari-H itu akan terus dilaksanakan tiap tahun,” tambahnya. (mil/gie)
- Pemerintahan4 tahun
Pemohon Wajib Cantumkan Email dan Nomor Whatsapp
- Pemerintahan4 tahun
Nyadran Dam Bagong, Bentuk Rasa Syukur Masyarakat Trenggalek
- Hukum & Kriminal5 tahun
Cewek Penipu Modus Jualan Masker Via Online, Ditangkap Polres Trenggalek
- Hukum & Kriminal5 tahun
Kena PHP, Pemuda Trenggalek Ancam Sebar Screenshoot Foto Vulgar Video Call
- Pemerintahan5 tahun
Bupati Trenggalek : Bantuan Sosial Tunai akan Diberikan ke Masyarakat atau 100 Ribuan KK
- Hukum & Kriminal5 tahun
Dendam Lama, Bacok Tetangga Sendiri di Hutan Kampak Trenggalek
- Pemerintahan4 tahun
2 Pasien Sembuh, Trenggalek Tambah 2 Pasien Positif Covid-19
- Pemerintahan4 tahun
1 Sembuh, Trenggalek Tambah 4 Pasien Positif Covid-19