Politik

Komisi IV DPRD Trenggalek Minta Proses Pemulasaran Jenazah Covid-19 Dilakukan di RSDC

Diterbitkan

-

Memontum Trenggalek – Komisi IV DPRD Trenggalek Menggelar rapat kerja bersama Dinas Kesehatan dan RSUD dr Soedomo, Komisi IV DPRD meminta pemulasaran jenazah pasien Covid-19 dipercepat. Diketahui, selama ini proses pemulasaran jenazah Covid-19 hanya dilakukan di RSUD dr Soedomo Trenggalek saja.

Menanggapi hal itu, Ketua Komisi IV DPRD Trenggalek, Mugiyanto meminta agar proses pemulasaran itu juga bisa dilakukan di Rumah Sakit Darurat Covid-19 (RSDC).

Baca Juga:

    “Yang kita tau selama ini pemulasaran jenazah Covid-19 hanya terfokus di RSUD dr Soedomo saja. Dan hal ini mengakibatkan antrian yang cukup panjang dengan waktu yang cukup lama pula. Oleh karena itu, hari ini kita panggil Dinas Kesehatan dan RSUD untuk membahas hal itu,” ungkap Mugiyanto saat dikonfirmasi, Rabu (18/08).

    Dari hasil rapat kali ini, Komisi yang membidangi soal kesehatan ini meminta dalam rangka mempercepat dan mengurai antrian proses pemulasaran agar tidak dilakukan di RSUD saja.

    “Bagaimana cara mengurai antrian pemulasaran ini agar tidak terlalu lama menunggu di RSUD, yaitu dengan memberlakukan semua RSDC yang tersebar di Kabupaten Trenggalek untuk juga melakukan pemulasaran,” imbuhnya.

    Advertisement

    Ia menegaskan hal ini perlu dilakukan, mengingat jarak antara RSDC dengan RSUD dipusat kota cukup jauh. Jika seluruh jenazah Covid-19 harus dibawa ke RSUD, tentu akan sangat memakan waktu.

    “Selain memakan waktu, kita juga kasihan dengan tenaga kesehatan (nakes) yang ada. Mereka akan kuwalahan jika jenazah pasien Covid-19 semakin banyak,” kata Mugiyanto.

    Berkaca dari proses pemulasaran saat ini, Komisi IV berencana agar kedepannya 5 RSDC di Trenggalek bisa melakukan proses tersebut.

    Diketahui, 5 RSDC itu ada di Kecamatan Panggul, Munjungan, Kampak, Baruharjo dan Watulimo.

    “Nantinya, untuk proses pemulasaran di RSDC akan dibuatkan alat pemulasaran portabel, sehingga bisa mempermudah dan mempercepat proses pemulasaran,” jelasnya.

    Advertisement

    Politisi Partai Demokrat ini berharap rencana proses pemulasaran di 5 RSDC di Trenggalek bisa segera diberlakukan. Pasalnya, selama ini banyak masyarakat yang mengeluh terkait lamanya proses pemulasaran jenazah pasien Covid-19. “Mudah-mudahan, rencana ini bisa segera terlaksana. Dan sekaligus menjawab keluhan masyarakat terkait lamanya proses pemulasaran jenazah Covid-19 bagi mereka yang tinggal di pelosok dan jauh dari RSUD,” pungkas Obeng sapaan akrabnya. (mil/ed2)

    Advertisement
    Click to comment

    Tinggalkan Balasan

    Terpopuler

    Lewat ke baris perkakas