Hukum & Kriminal
Dilaporkan Hilang 30 Tahun Lalu, Kolaborasi Polres Trenggalek dan Labuhan Batu Temukan Kakek 72 Tahun
Memontum Trenggalek – Dilaporkan hilang sejak 30 tahun lalu, seorang kakek berusia 72 tahun warga Desa Ngadisuko, Kecamatan Durenan, Kabupaten Trenggalek, akhirnya ditemukan terdampar di Kota Labuhan Batu, Sumatera Utara. Bahkan, cukup lamanya rentan waktu sang kakek sejak dilaporkan hilang, membuat sang keluarga pun pasrah dan mengira bahwa kakek sudah meninggal dunia.
Beruntung, kisah kakek bernama Muhadi ini, berhasil diketahui jajaran kepolisian Labuhan Batu Sumut. Hingga akhirnya, dilakukan identifikasi dengan berkolaborasi bersama Polres Trenggalek. Alhasil, benang kusut pun terutai dan kini tengah menunggu proses untuk pemulangannya.
Kapolres Trenggalek, AKBP Dwiasi Wiyatputra, pun melakukan koordinasi lanjutan dengan Polres Labuhan Batu, untuk melakukan video call bersama keluarga kakek Muhadi. Terlihat, suasana haru sekaligus gembira, menyelimuti rumah keluarga Muhadi. Maklum, setelah sekian lama, akhirnya keluarga bisa berkomunikasi kembali dengan sang kakek atau ayah dan akan segera bertemu.
“Kita sudah berkoordinasi dengan Polres Labuhan Batu, untuk proses pemulangan Pak Muhadi. Rencananya, hari ini (Selasa, red) yang bersangkutan akan dipulangkan. Nanti, sesampainya di bandara akan kita jemput dan antar sampai ke rumah. Sehingga, bisa berkumpul kembali dengan keluarga, sehat dan selamat,” ucap Kapolres Trenggalek saat dikonfirmasi, Selasa (28/06/2022) tadi.
Baca juga:
- Banggar DPRD Trenggalek Raker bersama TAPD, Fokus APBD 2025 pada Peningkatan Infrastruktur
- Komisi III DPRD Trenggalek Dorong Peremajaan Pohon Tepi Jalan yang Bahayakan Pengguna Jalan
- Libatkan TAPD, Banggar DPRD Trenggalek Rapat Bahas Ranperda APBD 2025
- Gelar Rapat Kerja, Banggar DPRD Trenggalek Terima Laporan Pimpinan Komisi
- Komisi III DPRD Trenggalek Hearing Sikapi Jalan Rusak bersama Masyarakat
Kapolres Dwiasi menerangkan, jika sebelumnya Muhadi merupakan warga asal Trenggalek yang telah 30 tahun terpisah dari keluarganya. “Awalnya, Muhadi berniat pergi ke Malaysia untuk bekerja. Namun di tengah perjalananya, ditipu oleh orang yang tidak bertanggung jawab hingga menetap di Labuhan Batu, hingga hilang kontak dengan keluarga,” terangnya.
Sedangkan untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari, Muhadi bekerja seadanya atau serabutan. Lantas, cerita Muhadi ini didengar oleh salah satu personel kepolisian setempat dan meneruskan kepada Kapolres Labuhan Batu. Kapolres Labuhan Batu, pun kemudian berkoordinasi dengan Kapolres Trenggalek, untuk membantu dan memfasilitasi kepulangan Muhadi hingga berkumpul dengan keluarganya di Trenggalek.
Sementara itu, anak tertua dari Muhadi, Ali Fattah, tidak kuasa mengungkapkan kegembiraannya. Dirinya mengaku, sudah mencari kemana-mana bahkan hingga ke Jambi. Namun, harus kandas karena kehabisan bekal. Pihaknya juga mengucapkan terima kasih kepada Polres Trenggalek, yang bersedia memfasilitasi kepulangan ayahnya.
“Alhamdulillah. Sama halnya saya menemukan emas. Karena sudah dikabarkan meninggal,” kata Ali penuh syukur. (mil/sit)
- Pemerintahan4 tahun
Pemohon Wajib Cantumkan Email dan Nomor Whatsapp
- Pemerintahan4 tahun
Nyadran Dam Bagong, Bentuk Rasa Syukur Masyarakat Trenggalek
- Hukum & Kriminal5 tahun
Cewek Penipu Modus Jualan Masker Via Online, Ditangkap Polres Trenggalek
- Hukum & Kriminal5 tahun
Kena PHP, Pemuda Trenggalek Ancam Sebar Screenshoot Foto Vulgar Video Call
- Pemerintahan5 tahun
Bupati Trenggalek : Bantuan Sosial Tunai akan Diberikan ke Masyarakat atau 100 Ribuan KK
- Hukum & Kriminal5 tahun
Dendam Lama, Bacok Tetangga Sendiri di Hutan Kampak Trenggalek
- Pemerintahan4 tahun
2 Pasien Sembuh, Trenggalek Tambah 2 Pasien Positif Covid-19
- Pemerintahan4 tahun
1 Sembuh, Trenggalek Tambah 4 Pasien Positif Covid-19