Politik
Kades Karangturi Trenggalek Serahkan Berkas Pendaftaran Bacabup ke Kantor PDIP
Memontum Trenggalek – Salah satu Kepala Desa di Kota Keripik Tempe datangi Kantor DPC PDI Perjuangan Kabupaten Trenggalek bersama ratusan simpatisan. Kedatangan Kepala Desa Karangturi Kecamatan Munjungan ini tak lain adalah untuk mendaftarkan diri sebagai kandidat bakal calon Bupati atau Wakil Bupati Trenggalek pada Pemilihan Kepala Daerah tahun 2020 mendatang.
Seperti yang terlihat di kantor DPC PDI Perjuangan Kabupaten Trenggalek siang tadi, ratusan perwakilan perangkat desa dan Kepala Desa dari berbagai pelosok Trenggalek ikut hadir dalam proses pendaftaran kali ini.
Dikonfirmasi terkait pendaftarannya sebagai bakal calon Bupati atau Wakil Bupati Trenggalek, Kepala Desa Karangturi Puryono mengatakan jika pendaftaran sudah dilakukan Senin (16/09/2019) kemarin. “Sebenarnya pendaftaran sudah dilakukan kemarin, tapi karena ada kekurangan data administrasi yang belum lengkap. Dan baru hari ini dilengkapi, ” ucap Puryono, Selasa (17/09/2019) sore.
Ia mengaku mendapatkan dukungan dari banyak pihak atas pencalonannya sebagian Bupati atau Wakil Bupati Trenggalek dari PDI Perjuangan dalam bursa Pilkada tahun 2020 mendatang.
Tak terkecuali dukungan dari Asosiasi Kepala Desa mengingat Puryono juga didapuk sebagai Ketua Asosiasi Kepala Desa di Kabupaten Trenggalek.
Disinggung terkait visi misinya dalam mencalonkan diri sebagai Bupati atau Wakil Bupati Trenggalek, ia mengaku akan akan membawa Kabupaten Trenggalek lebih menjadi lebih unggul dalam segala bidang. “Visi misi saya hanya ingin membawa Kabupaten Trenggalek lebih unggul dari berbagi bidang, ” tegasnya.
Sebelum menyerahkan sejumlah berkas ke kantor DPC PDI Perjuangan Kabupaten Trenggalek, Puryono juga diarak dari Masjid Agung Baiturrahman Trenggalek bersama rombongan simpatisan.
Selanjutnya, setelah mendekati kantor DPC Perjuangan rombongan berjalan kaki dan diiringi tabuhan sholawat dari Kecamatan Munjungan.
Berkas pendaftaran tersebut diterima oleh Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kabupaten Doding Rahmadi. (mil/yan)
- Pemerintahan4 tahun
Pemohon Wajib Cantumkan Email dan Nomor Whatsapp
- Pemerintahan4 tahun
Nyadran Dam Bagong, Bentuk Rasa Syukur Masyarakat Trenggalek
- Hukum & Kriminal5 tahun
Cewek Penipu Modus Jualan Masker Via Online, Ditangkap Polres Trenggalek
- Hukum & Kriminal5 tahun
Kena PHP, Pemuda Trenggalek Ancam Sebar Screenshoot Foto Vulgar Video Call
- Pemerintahan5 tahun
Bupati Trenggalek : Bantuan Sosial Tunai akan Diberikan ke Masyarakat atau 100 Ribuan KK
- Hukum & Kriminal5 tahun
Dendam Lama, Bacok Tetangga Sendiri di Hutan Kampak Trenggalek
- Pemerintahan4 tahun
2 Pasien Sembuh, Trenggalek Tambah 2 Pasien Positif Covid-19
- Pemerintahan4 tahun
1 Sembuh, Trenggalek Tambah 4 Pasien Positif Covid-19