Pemerintahan
Jelang Pilkada 2020, Kapolres Trenggalek Koordinasi dengan KPU
Memontum Trenggalek – Menjelang Pemilihan Kepala Daerah Kabupaten Trenggalek tahun 2020, Kapolres Trenggalek tekankan kondusifitas di wilayah Kota Keripik Tempe. Seperti yang dilakukan hari ini, orang nomor satu di jajaran Kepolisian Resort Trenggalek ini melakukan kunjungan ke Kantor Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Trenggalek.
Guna menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif, baik sebelum, pada saat hingga paska Pilkada, Kapolres Trenggalek AKBP Jean Calvijn Simanjuntak, memastikan setiap tahapan Pemilu dilakukan dengan aman dan damai.
Didampingi oleh pejabat utama, rombongan Kapolres di terima oleh Ketua KPU Gembong Derita Hadi bersama dengan beberapa komisioner KPU lainnya.
Dalam kesempatan tersebut komisioner KPU memaparkan secara singkat terkait pelaksanaan dan evaluasi Pemilu 2019 yang lalu serta menyampaikan beberapa persiapan yang telah dilakukan menjelang Pilkada 2020 nanti.
“KPU sebagai penyelenggara Pemilu memiliki peran sentral suksesnya Pilkada nanti. Kita diskusikan apa saja yang bisa kita bantu terkait dengan keamanan, ” ungkap Kapolres, Rabu (09/10/2019) siang.
Dalam konteks Pemilu, lanjut Kapolres, posisi Polri adalah netral dan tidak berpihak. Kepolisian dalam hal ini Polres Trenggalek hanya fokus pada aspek pengamanan. Oleh karenanya, kerjasama dan sinergi antara KPU dan Polri sangat diperlukan guna suksesi Pilkada sekaligus menjaga Kamtibmas tetap kondusif.
“Kerawanan sudah kita petakan sejak dini dan akan terus di update sesuai dengan dinamika yang ada, ” tegasnya.
Kapolres Trenggalek juga menegaskan jika pihaknya siap bekerjasama dan siap mengamankan setiap tahapan Pilkada 2020.
“Kami sebagai aparat penegak hukum di wilayah Kabupaten Trenggalek akan mengawal jalannya Pilkada dari awal hingga akhir. Sehingga kondusifitas Kamtibmas di Kabupaten Trenggalek benar – benar terjaga,” pungkasnya. (mil/yan)
- Pemerintahan4 tahun
Pemohon Wajib Cantumkan Email dan Nomor Whatsapp
- Pemerintahan4 tahun
Nyadran Dam Bagong, Bentuk Rasa Syukur Masyarakat Trenggalek
- Hukum & Kriminal5 tahun
Cewek Penipu Modus Jualan Masker Via Online, Ditangkap Polres Trenggalek
- Hukum & Kriminal5 tahun
Kena PHP, Pemuda Trenggalek Ancam Sebar Screenshoot Foto Vulgar Video Call
- Pemerintahan5 tahun
Bupati Trenggalek : Bantuan Sosial Tunai akan Diberikan ke Masyarakat atau 100 Ribuan KK
- Hukum & Kriminal5 tahun
Dendam Lama, Bacok Tetangga Sendiri di Hutan Kampak Trenggalek
- Pemerintahan4 tahun
2 Pasien Sembuh, Trenggalek Tambah 2 Pasien Positif Covid-19
- Pemerintahan4 tahun
1 Sembuh, Trenggalek Tambah 4 Pasien Positif Covid-19