Pendidikan

Bupati Trenggalek Apresiasi Pemilihan Pantai Mutiara II Jadi Laboratorium Pengelolaan Sumber Daya Pesisir

Diterbitkan

-

TERUMBU KARANG: Bupati Arifin saat mengikuti kegiatan penanaman tranplantasi terumbu karang di Pantai Mutiara II Kabupaten Trenggalek. (memontum.com/mil)

Memontum Trenggalek – Pantai Mutiara II dipilih menjadi laboratorium lapangan pengelolaan sumber daya pesisir oleh UIN Sunan Ampel (UINSA) Surabaya. Hal itu, ditandai dengan penanaman transplantasi terumbu karang oleh Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin, bersama puluhan mahasiswa Prodi Ilmu Kelautan Fakultas Sains dan Teknologi UINSA.

Bupati Arifin berharap, bahwa aksi konservasi lingkungan hidup ini menjadi langkah baik. Tidak hanya bagi lingkungan, tetapi juga secara sosial maupun kemanusiaan. Karena keduanya saling berkaitan satu dengan lainnya sehingga tidak dapat dipisahkan.

Apalagi, tambahnya, produksi oksigen terbesar bukan berasal dari hutan, melainkan dari lautan. “Mungkin ke depan juga, anak muda itu perjuangannya adalah kemerdekaan dalam hal keberlanjutan ekologi. Dalam hal ekonomi yang berkelanjutan, mungkin menjadi perjuangan kita yang baru,” kata Mas Ipin-sapaan Bupati Trenggalek, Minggu (15/10/2023) tadi.

Baca juga :

Dalam kesempatan itu, dirinya juga berpesan kepada masyarakat untuk selalu menjaga lingkungan minimal dengan tidak membuang sampah sembarangan. “Semoga, langkah kecil kita akan berdampak di tempat lain juga. Teman-teman perlu tahu bahwa oksigen terbesar itu tidak diproduksi dari hutan tropis yang kita punya, tetapi sebenarnya dari pesisir laut,” terang Bupati Arifin.

Advertisement

Masih kata suami Novita Hardiny ini, ketika taman-taman di bawah laut itu tidak hidup, maka tidak akan ada fitoplankton. Tidak akan ada flora fauna yang kemudian bisa menghasilkan oksigen dan menyerap karbon.

Pihaknya juga tidak lupa berpesan, untuk tidak membuang sampah sembarangan karena kembalinya akan ke laut juga. Jadi, menjaga ekosistem laut itu dimulai dari hulunya.

“Semoga kegiatan ini dapat terus dilakukan di masa depan untuk menjaga kelestarian lingkungan dan menginspirasi lebih banyak orang untuk bergabung dalam upaya pelestarian bumi kita yang tercinta. Jadi terima kasih, semoga teman-teman nanti sering balik ke sini sehingga bisa dilihat sama masyarakat Trenggalek dan semua ikut tergerak,” paparnya. (mil/sit)

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas