SEKITAR KITA
Jaring Pemain Muda Berbakat, Bupati Trenggalek Buka Kompetisi Soccer League
Memontum Trenggalek – Guna menjaring pemain sepak bola muda berbakat, Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin, membuka kompetisi lokal Trenggalek Soccer League. Dirinya berharap, dengan kompetisi itu akan muncul pemain-pemain yang dihasilkan dan nantinya bisa memperkuat tim kebanggaan Kota Keripik Tempe, Persiga.
Setelah sempat vakum beberapa tahun akibat pandemi Covid-19, akhirnya kompetisi lokal sepak bola di Trenggalek, pun bisa digelar. Tentunya, ini berkat kecintaan Bupati Trenggalek terhadap olah raga ini dan samangat PSSI Trenggalek, yang ingin menggelorakan sepak bola Trenggalek dalam mencari bibit muda berbakat.
“Alhamdulillah, kita bisa menggelar kompetisi lokal Trenggalek Soccer League. Ini sejarah, karena kita bisa kembali menggelar kompetisi internal, setelah 2 tahun pandemi Covid melanda tanah air,” ucap Bupati Arifin, Senin (24/01/2022) siang.
Baca juga
- Banggar DPRD Trenggalek Raker bersama TAPD, Fokus APBD 2025 pada Peningkatan Infrastruktur
- Komisi III DPRD Trenggalek Dorong Peremajaan Pohon Tepi Jalan yang Bahayakan Pengguna Jalan
- Libatkan TAPD, Banggar DPRD Trenggalek Rapat Bahas Ranperda APBD 2025
- Gelar Rapat Kerja, Banggar DPRD Trenggalek Terima Laporan Pimpinan Komisi
- Komisi III DPRD Trenggalek Hearing Sikapi Jalan Rusak bersama Masyarakat
Rencananya, ada sebanyak 23 klub sepak bola lokal yang akan bertanding dalam Trenggalek Soccer League ini. “Kita harapkan dengan kompetisi internal ini, kita bisa mendapatkan bibit-bibit baru untuk tim lokal kita, Persiga. Cita cita inilah, yang menjadi alasan kenapa kita menerapkan batasan umur 20 tahun maksimal,” imbuhnya.
Suami Novita Hardiny ini menghimbau, agar dalam menjalani setiap pertandingan, dikedepankan permainan yang fairplay. “Mari kita junjung sportifitas. Karena sepak bola tidak sekedar olah raga. Sepak bola ini adalah ajang kita mencari saudara,” terang Bupati Arifin.
Sebagai pembuka kompetisi, pertandingan dilakukan antara kesebelasan Akabocu dari Kecamatan Panggul dan Permata dari Kecamatan Kampak, yang berkesudahan dengan skor akhir 1:1.
“Dengan kompetisi ini, kami berharap bisa menumbuhkan semangat masyarakat untuk lebih cinta dengan sepak bola. Terlebih klub sepakbola kita Persiga. Agar bisa berlaga di kompetisi nasional,” paparnya. (mil/sit)
- Pemerintahan4 tahun
Pemohon Wajib Cantumkan Email dan Nomor Whatsapp
- Pemerintahan4 tahun
Nyadran Dam Bagong, Bentuk Rasa Syukur Masyarakat Trenggalek
- Hukum & Kriminal5 tahun
Cewek Penipu Modus Jualan Masker Via Online, Ditangkap Polres Trenggalek
- Hukum & Kriminal5 tahun
Kena PHP, Pemuda Trenggalek Ancam Sebar Screenshoot Foto Vulgar Video Call
- Pemerintahan5 tahun
Bupati Trenggalek : Bantuan Sosial Tunai akan Diberikan ke Masyarakat atau 100 Ribuan KK
- Hukum & Kriminal5 tahun
Dendam Lama, Bacok Tetangga Sendiri di Hutan Kampak Trenggalek
- Pemerintahan4 tahun
2 Pasien Sembuh, Trenggalek Tambah 2 Pasien Positif Covid-19
- Pemerintahan4 tahun
1 Sembuh, Trenggalek Tambah 4 Pasien Positif Covid-19