SEKITAR KITA

10 Ribu Kader Ansor dan Banser Apel Akbar di Alun Alun Trenggalek

Diterbitkan

-

APEL: Suasana apel akbar ribuan kader Ansor dan Banser di Alun-alun Trenggalek. (memontum.com/mil)

Memontum Trenggalek – Dalam rangka pelantikan pengurus Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor periode 2023-2027, PC GP Ashor Trenggalek menggelar apel akbar 10 ribu kader di Alun-alun Trenggalek yang dikomandoi langsung oleh Wakasatkornas Banser, Irsyad Yusuf.

Ketua PC GP Ansor Trenggalek, Agus Muhammad Izuddin Zakki atau yang akrab disapa Gus Zakki, memastikan bahwa pihaknya siap untuk menjalankan prinsip satu komando yang diamanatkan oleh Ketua Umum PP GP Ansor. Prinsip satu komando menjelang Pemilihan Umum 2024 tersebut, adalah GP Ansor tidak boleh berpartai politik.

“Kita tidak boleh menggerakkan Ansor dan Banser, untuk memilih partai politik tertentu. Tetapi kalau ada sahabat kita Ansor ataupun Banser yang ikut berkontestasi, maka kita sebagai sesama Ansor dan Banser harus tahu dan kita dapat mendukungnya juga walaupun kita tanpa harus menyebut organisasi,” ucapnya, Senin (18/12/2023) siang.

Pria yang sekaligus pengasuh Ponpes Al Falah Kedunglurah Kecamatan Pogalan tersebut akan lebih fokus untuk meningkatkan kualitas kader. “Kalau pada periode pertama kemarin kita lebih pada kuantitas kader, merekrut sebanyak banyaknya, pada periode kedua ini kita akan meningkatkan kualitas para kader-kader tersebut,” kata Gus Zakki.

Dirinya menginginkan, kader-kader Ansor dan Banser bisa berperan dan bermanfaat di semua lini masyarakat baik itu pemerintahan maupun ekonomi. “Ansor-Banser di kepengurusan bagaimana meningkatkan kualitas kader baik di ekonomi ataupun di sektor bagaimana diaspora kader bisa lebih merata,” imbuhnya.

Advertisement

Masih kata Gus Zakki, kader Ansor-Banser bisa berpartisipasi di pemerintahan, baik di desa, kecamatan maupun kabupaten. Dengan maksud harus bermanfaat bagi orang lain, di antaranya mungkin ikut berkiprah di dalam bagian legislatif ataupun eksekutif.

“Kita bisa disitu dan juga peran-peran yang lain tentunya. Di sektor pengusaha atau apa, kita dorong agar kadernya lebih berkualitas. Kita kuantitasnya banyak, maka ini kualitas juga harus juga kita dorong,” terangnya.

Baca juga :

Dirinya menegaskan kepada seluruh kader, harus percaya diri. Harus yakin bahwa saat ini berkhidmat di jalan yang benar. Dirinya juga yakin, kelak ada hikmah dan manfaat di dunia dan akhirat.

Pasalnya, organisasi Ansor-Banser yang besar ini didirikan oleh para waliyullah dan diridhoi oleh Allah SWT. Sehingga bisa dikatakan tidak hanya organisasi keduniawian saja, tetapi juga organisasi yang bisa mendekatkan diri kepada Allah SWT.

Advertisement

“Organisasi bisa mendekatkan diri kepada Allah, dengan cara melayani para ulama,” kata Gus Zakki.

Menjelang dua bulan Pemilu 2024, Gus Zakki mengajak seluruh kader untuk kompak dan solid. Termasuk, satu komando satu perjuangan Ansor-Banser memang tidak boleh berpolitik. Ansor -Banser tidak boleh menggunakan organisasi untuk politik.

Meski demikian, walaupun banyak yang berjuang dan berbeda-beda, Gus Zakki berpesan agar tetap satu wadah di dalam Ansor-Banser. Pilihan politik boleh berbeda, tetapi Ansor-Banser tetapi yang paling utama dalam merawat Ahlussunnah Wal Jamaah (Aswaja) an-Nahdliyyah.

“Kalaupun kita terjun di dunia politik praktis, ya ini harus kita niati bahwa politik kita adalah politik kemaslahatan. Bukan hanya politik kekuasaan. Bagaimana politik kebangsaan dan politik yang bisa rahmatan lil alamin,” paparnya.

Dalam apel tersebut, juga hadir Bupati Trenggalek , Mochamad Nur Arifin yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua PW GP Ansor Jatim. Lalu, Wasekjen PP GP Ansor, Abid Umar Faruq, serta Kepala Dinas Pemuda dan Olah Raga Provinsi Jatim, Ali Kuncoro. (mil/sit)

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas